Rabu, 07 Desember 2022

Bapenda Juara 1 OPD Majalengka Innovation Award 2022

Bapenda Juara 1 OPD Majalengka Innovation Award 2022




MAJALENGKA,  infonewsnusantara.net


Badan Pendapatan Daerah (Bapenda)  Kabupaten Majalengka juara 1 Lomba Majalengka Innovation Award 2022 kategori Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang digelar Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka (Pemkab Majalengka) melalui Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian Dan Pengembangan Daerah (Bappedalitbang) dengan tiga kategori yakni kategori OPD,  Kecamatan  dan masyarakat yang mengambil tempat di Ballroom Hotel Fitra Majalengka, Selasa (06/12/22).

Penyerahan pemberian penghargaan inovasi daerah tingkat Kabupaten Majalengka disampaikan langsung  Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana didampingi  Kepala Bappedalitbang Yayan Sumantri kepada Kepala Bapenda Irfan Nur Alam. 

"Maksud  diselenggarakannya kegiatan Majalengka Innovation Award 2022 adalah untuk mendorong semangat berinovasi dalam upaya mendorong peningkatan pelayan publik, peningkatan pembangunan, pemberdayaan masyarakat dan daya saing daerah, " kata Kepala Bappedalutbang Kabupaten Majalengka Yayan Sumantri.  

Sementara itu Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana menyampaikan  bahwa kegiatan ini adalah memberikan apresiasi dan penghargaan bagi para inovator,  menjaring ide inovasi Tata Kelola Pemerintahan,  Inovasi Pelayanan Publik yang berpotensi dan dilaksanakan, memacu dan memotivasi OPD untuk meningkatkan inovasi dan kreatifitas sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat teehadap proses inovasi yang sedang dilakukan pemerintah daerah,  menjaring inovasi daerah yang akan diikutsertakan dalam komba inovasi dilaksanakan oleh kementerian atau lembaga pemerintah pusat dan pemerintah daerah provinsi  serta terfasilitasinya inovasi dan kreasi dalam pembangunan berbasis potensi lokal dan ekonomi kreatif. 

Kepala Bapenda Kabupaten Majalengka Irfan Nur Alam mengatakan bahwa Bapenda mempunyai inovasi 17 layanan pajak dan memperbaiki 8 regulasi untuk mengoptimalkan target capaian PAD.  

"Untuk meningkatkan PAD kita berbenah mulai dari peningkatan kapasitas, pengetahuan dan mental SDM kita,  perbaikan regulasi serta inovasi agar masyarakat sadar pajak,  " kata Irfan.  

Masih menurutnya,  ke-17 inovasi layanan tersebut bisa hadir di tengah-tengah masyarakat, karena Bapenda berkolaborasi dengan pihak Bank Indonesia (BI),  Samsat Kabupaten Majalengka dan BJB Majalengka. 

Berikut 17 Inovasi Layanan Program Bapenda Majalengka:

1. PD PBB-P2 (Pemutakhiran Data PBB-P2)

2. Pesta PBB yakni program penyerahan SPPT secara langsung sebagai bentuk nyata percepatan penerimaan pajak daerah dari sektor PBB P2.

3. Tappak Merah atau petugas pemungut pajak Majalengka Raharja berhadiah, merupakan kerjasama dengan bank BJB dalam rangka edukasi dan fasilitas pembayaran pajak secara digital dalam optimalisasi PBB P2 dengan melibatkan petugas pemungut PBB P2 desa/kelurahan. 

4. Pespa Merah yakni pelajar sadar pajak Majalengka Raharja Berhadiah juga melibatkan Bank BJB dalam rangka edukasi dan fasilitasi pembayaran pajak secara digital dalam optimalisasi PBB P2 dengan melibatkan pelajar.

5. Ngopi Enak yakni Ngobrolin Pajak Intensif dengan Komunitas Pajak, program ini konsolidasi Bapenda dengan komunitas wajib pajak.

6. Laman Asik atau layanan mandiri, akuntabel, sopan, informatif dan kreatif. 

7. Imtax yakni intensifikasi pemasangan tapping box merupakan aksi penambahan serta pengawasan topping box untuk jenis pajak selp assesment.

8. Goes Pajak yakni gerakan sosialisasi edukasi sadar pajak baik langsung maupun melalui media online berbasis konten dan juga banner, leaflet, spanduk, baligo dan media lainnya. 

9. Zaga Pajak yakni zona ASN dan keluarga taat pajak, sebuah gerakan bayar pajak untuk ASN dan keluarganya sebagai teladan dan stimulan bagi masyarakat untuk sadar bayar pajak.

10. Layang Putus yakni layanan datang jemput uang setoran. 

11. Pajakustik yakni pemberian edukasi pajak melalui sentuhan akustik, merupakan edukasi ke sekolah, kafe dan restoran serta ruang publik di seluruh Kabupaten Majalengka.

12. Korsa Pajak yakni kolaborasi sidak pajak, melibatkan Bapenda ‎dengan Satpol PP serta pihak terkait lainnya.

13. Masraja atau maskot patriot pajak raharja, untuk memfamiliarkan pajak dan retribusi kepada masyarakat. 

14. Mobil Lapak Raharja yakni mobil layanan pajak keliling kepada masyarakat. 

15. Ngopi Asik yakni Ngobrolin pajak intensif bersama sahabat Radika, berupa talkshow di radio.

16. Tali Jejaka yakni digitalisasi obyek pajak reklame, berupa sensus/pendataan pajak reklame secara digital.

17. Go Saur yakni gerakan obrog-obrog sadar pajak untuk rakyat, merupakan sosialisasi langsung untuk mengingatkan warga agar sadar pajak.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Infonews Nusantara | All Right Reserved