Selasa, 26 September 2023

Sertu Suherman Babinsa 0403 Rawamerta Berikan Wawasan Kebangsaan Kepada Pelajar SMK Taruna Karya

Sertu Suherman Babinsa 0403 Rawamerta Berikan Wawasan Kebangsaan Kepada Pelajar SMK Taruna Karya



KARAWANG, infonewsnusantara.net

Sekolah Menengah Kejuruaan (SMK) merupakan jenjang pendidikan menengah yang memiliki posisi strategis dalam membentuk dasar-dasar mental dan perilaku generasi muda bangsa, pada fase usia seperti ini tentunya sangat penting diberikan bekal wawasan kebangsaan.

Seperti yang dilakukan Sertu Suherman Babinsa 0403/Rawamerta Kodim 0604/Karawang memberikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) saat menjadi Pembina upacara kepada pelajar SMK Taruna Karya Mandiri Tempuran, Kabupaten Karawang, Senin (25/09/2023).

Pjs Danramil 0403/Rawamerta Letda Inf Encep Sumarna melalui Babinsa Sertu Suherman mengatakan, penyampaian materi wawasan kebangsaan ini sebagai program yang telah ditentukan oleh komando atas, dan merupakan penjabaran program Pembinaan Teritorial (Binter).


“Dalam hal ini Koramil 0403/Rawamerta sebelumnya telah berkoordinasi kepala sekolah untuk memberikan waktu bagi anggota Koramil dalam rangka memberikan pembekalan Wasbang kepada siswa-siswinya", katanya.

Lanjut, Sertu suherman dalam pemberian materinya yaitu dengan pola melarang dan menghimbau kepada para siswa agar tidak melakukan kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang tua seperti tawuran, tergabung dengan geng motor serta mabuk-mabukan dan memakai narkoba.

"Diharapkan para pelajar tumbuh rasa bela negara, rasa cinta tanah air dan berwawasan kebangsaan yang nantinya dapat menjadi generasi yang berkompeten dalam menjaga kedaulatan NKRI," pungkasnya. (Ki)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Infonews Nusantara | All Right Reserved