Jumat, 14 Februari 2025

Kapten Inf Sukarya Laksanakan Monitoring Distribusi Makanan Bergizi untuk 2.722 Siswa Dieilayah Kota

Kapten Inf Sukarya Laksanakan Monitoring Distribusi Makanan Bergizi untuk 2.722 Siswa Dieilayah Kota



KARAWANG, infonewsnusantara.net

Babinsa dari Koramil 0401/Kota, yang dipimpin oleh Kapten Inf Sukarya, melaksanakan monitoring distribusi Makanan Bergizi untuk 2.722 siswa di wilayah kota Kabupaten Karawang.

Kapten Sukarya dalam keterangannya menyampaikan, kegiatan monitoring ini bertujuan untuk memastikan bahwa distribusi makan bergizi berjalan lancar dan sesuai dengan rencana.

"Dalam kegiatan ini, kami memantau proses distribusi makan bergizi mulai dari pengemasan, pengangkutan, hingga penyerahan makanan kepada siswa," kata Kapten Sukarya pada Jum'at (14/2/2025).

Danramil 0401/Kota juga menambahkan bahwa kegiatan monitoring ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa makan bergizi yang disajikan memenuhi standar kesehatan dan keamanan pangan.

"Dengan kegiatan monitoring ini, kami dapat memastikan bahwa makan bergizi yang disajikan kepada siswa aman dan sehat untuk dikonsumsi," kata Kapten Sukarya.

Sambung Danramil distribusi makan bergizi ini dilaksanakan dalam dua gelombang, Pada gelombang pertama, sebanyak 1.912 siswa akan menerima makanan bergizi pada pukul 08.30-09.30 WIB.

"Sementara itu, pada gelombang kedua, sebanyak 810 siswa akan menerima makanan bergizi pada pukul 10.30-12.00 WIB," kata Kapten Sukarya.

Sedangkan Menu makanan yang disajikan dalam distribusi MBG ini sangat variatif dan bergizi, antara lain Garlic Potato, Beef Bulgogi, Tahu Crispy, Mix Vegetable, dan Buah Pepaya.

"Semoga monitoring distribusi makan bergizi oleh Babinsa diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas makanan bergizi yang disajikan kepada siswa di Kabupaten Karawang," pungkasnya.(Mat)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Infonews Nusantara | All Right Reserved