Jumat, 16 Desember 2022

Sebagai Wujud Kepedulian Koramil 0409 Telagasari Bantu Korban Bencana Puting Beliung

Sebagai Wujud Kepedulian Koramil 0409 Telagasari Bantu Korban Bencana Puting Beliung



KARAWANG, infonewsnusantara.net

Koramil 0409/Telagasari Kodim 0604/Karawang melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan menyalurkan bantuan kepada korban bencana puting beliung di Dusun Selang lll RT.16 RW. 04 Desa Ciwaringin Kecamatan Lemahabang, Karawang, Jum'at (16/12/2022).


Penyaluran bantuan diberikan kepada Bah Asep dan Mak Acem yang terdampak bencana langsung oleh Kapten Inf Joko Siswoyo Danramil 049/Telagasari, hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI kepada korban bencana angin puting beliung yang menerjang rumah warga.


Danramil 0409/Telagasari, Kapten Inf Joko Siswoyo mengatakan bahwa, pelaksanaan kegiatan bakti sosial sebagai wujud kepedulian Kodim 0604/Karawang dengan memberikan bantuan sembako bagi korban terdampak puting beliung.


"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap sesama, untuk membantu mengurangi beban para korban angin puting beliung yang sampai mengakibatkan rumah roboh," ucap Danramil.


Danramil berharap dengan terlaksananya kegiatan baksos ini dapat memperingan beban warga yang terdampak bencana dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama dengan memberikan berupa makanan siap saji, sembako, dan air mineral.


"Semoga rumah yang roboh ini dapat segera diatasi, sehingga masyarakat yang terkena dampak bencana angin puting beliung dapat beraktifitas kembali seperti biasa," pungkasnya.

Diketahui Kerja Bakti oleh Danramil dan anggota Koramil 0409/Telagasari bersama MP Kecamatan Lemahabang dan Linmas dengan membersihkan puing rumah warga yang Roboh terkena hujan dan angin kencang. (Ki)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Infonews Nusantara | All Right Reserved